Tren Elektronika Masa Kini

19.08.00

Kemajuan teknologi telah meningkatkan kehidupan manusia dengan menghemat waktu dan uang untuk perusahaannya dalam jangka panjang. Adopsi penggunaan teknologi yang tersebar luas kemudian menjadi tren. Salah satu tren yang melesat cepat adalah teknologi otomasi dan elektronika. Otomasi dapat membatu produktivitas perusahaan dengan menekan energi manusia seminimal mungkin tetapi dengan kualitas yangterstandar.
Teknologi lain seperti internet of things (IoT) juga telah mendominasi pangsa pasar, utamanya di tahun 2020. IoT menawarkan kemudahan transfer data tanpa interaksi manusia dengan keamanan tertentu. Dilansir dari fortunebusinessinsights.com, tren ini terus berkembang dan dipastikan akan semakin naik sepanjang tahun.

 

Data Statistik IoT Market

Di Indonesia, industri elektronika menyumbang investasi terbesar selama periode tahun 2015-2019. Berdasarkan Laporan KinerjaKementerian Perindustrian, inisiatif making Indonesia 4.0 yang disusun tahun 2018, salah satu fokusnya adalah di bidang elektronika dengan visi pada tahun 2030 Indonesia menjadi 10 besar negara ekonomi terbesar dunia. Artinya memang Indonesia sedang menggencarkan teknologi elektronika. Diprediksi tahun-tahun ke depan teknologi ini akan pesat berkembang sesuai dengan kebutuhan manusia yang makin menuntut produktivitas dan efisiensi.

Previous
Next Post »
0 Komentar

Berkomentarlah dengan sopan dan menggunakan bahasa yang semestinya.

Diberdayakan oleh Blogger.